Kolaborasi Disnakertransgi Provinsi DKI Jakarta dengan Indonesia Banking School Jakarta
Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi Provinsi DKI Jakarta, Bapak Drs. Andri Yansyah, M.H., mengadakan forum penandatanganan Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Banking School (IBS) Jakarta.
Penandatanganan MoU dilaksanakan pada hari Rabu, 21 April 2021 bertempat di ruang rapat lantai dua Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Provinsi DKI Jakarta. Kegiatan ini merupakan wujud kolaborasi antara Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dengan dunia pendidikan sebagai bagian dari pentahelix peningkatan produktivitas.
Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan Disnakertransgi, UPT Pusat Pengembangan Produktivitas Daerah dan jajaran direktur dari Indonesia Banking School. Dalam Sambutannya, Bapak Dr. Antio Pracoyo, M.Si. selaku Kepala Inkubator Bisnis IBS Jakarta mewakili Direktur Utama IBS, Ibu Dr. Kusumaningtuti S.Soetiono, SH. LLM menyampaikan bahwa Pandemi Covid 19 memberikan dampak negatif pada hampir seluruh sektor UMKM (94,41%) , dimana sebagian kecil UMKM yang bergerak pada bidang perdagangan alat kesehatan tidak terdampak pandemi.
Berbagai upaya untuk mengatasi keterpurukan akibat Pandemi Covid 19 telah dilaksanakan oleh PEMDA DKI, diantaranya bekerjasama dengan Bank Daerah, yaitu digitalisasi pola pembiayaan UMKM, Sinergi Pola Pembiayaan dan Harmonisasi Kebijakan Pemerintah Daerah
Pada acara tersebut juga disampaikan sambutan oleh Ibu Poulinawati, S.Sos.M.Si selaku Kepala Pusat Pengembangan Produktivitas Daerah (P3D) mewakili Kepala Dinas tentang kegiatan kolaborasi.
Salah satu cara mewujudkan slogan gubernur untuk menjadikan Jakarta yang maju kotanya dan bahagia warganya, yaitu dengan menjadikan Jakarta sebagai city of collaboration. Kolaborasi bermakna inisiasi yang memacu gagasan dan solusi bersama antara warga dengan kotanya sebagai langkah positif menyelesaikan masalah kota dan tantangan sosial.
Dan berkolaborasi dengan pendidikan tinggi/universitas adalah salah satu cara untuk menjawab tantangan tersebut. Karena dalam MoU tersebut, salah satu poin penting MoU adalah butir kesepahaman Peningkatan dan Pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Provinsi DKI Jakarta melalui berbagai program antara lain : Pendidikan dan Pelatihan, Penelitian, Bimbingan Teknis, Pendampingan, Konsultasi Bisnis, Peningkatan Sumber Daya Manusia dan Pengabdian Masyarakat pada Pusat Pengembangan Produktivitas Daerah (P3D).
Dan pada penutup sambutannya, Ibu Poulinawati mengucapkan terima kasih kepada STIE Indonesia Banking School (IBS)-Jakarta yang berkenan mengadakan kerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi dalam Pembinaan Peningkatan Produktivitas UMKM di Provinsi DKI Jakarta semoga kegiatan ini dapat menghasilkan sesuatu yang lebih baik kedepan seperti filosofi produktivitas “Hari ini harus lebih baik dari hari kemarin dan hari esok harus lebih baik dari hari ini”.
Share this Article