Indonesia Banking School kembali mengukir prestasi gemilang melalui karya ilmiah yang berhasil dipublikasikan di jurnal internasional bereputasi Business: Theory and Practice (Scopus Q2) dalam kategori Strategy and Management. Tim penulis yang terdiri dari Anneta Rizki Pratiwi, SE. Ak (Alumni Program Studi Akuntansi 2018), Dr. Ir. Hayu Prabowo M.Hum., dan Dr. Ir. Batara Maju Simatupang, MT., MPhil., CIMBA., CAPF telah menyajikan penelitian inovatif tentang faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas pelaporan keberlanjutan berdasarkan SDGs dengan mempertimbangkan dampak pandemi COVID-19.
Penelitian ini tidak hanya membahas pentingnya pelaporan keberlanjutan bagi perusahaan, tetapi juga menyoroti relevansi SDGs dalam praktik bisnis yang bertanggung jawab terhadap lingkungan dan sosial. Dengan publikasi ini, ketiga penulis membawa nama baik Indonesia Banking School ke tingkat internasional dan memberikan kontribusi besar bagi perkembangan ilmu pengetahuan di bidang Business, Management, and Accounting.
Keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi seluruh mahasiswa IBS untuk terus bersemangat dalam penelitian dan pengabdian pada ilmu pengetahuan. Kami berharap prestasi ini dapat memotivasi lebih banyak mahasiswa dan dosen untuk mengejar publikasi di jurnal bereputasi internasional.
Selamat atas pencapaian luar biasa ini, dan semoga terus berlanjut dengan karya-karya gemilang lainnya!
Share this Article